Image of Insan berkarakter pancasila: paradigma baru membumikan pancasila dalam perbuatan

Text

Insan berkarakter pancasila: paradigma baru membumikan pancasila dalam perbuatan



Pada dasarnya, Pancasila berperan sebagai pemersatu bangsa. Tanpa hadirnya Pancasila, Indonesia memiliki kemungkinan untuk runtuh. Hal ini membuat kita sebagai rakyat Indonesia perlu memahami serta mengamalkan Pancasila di kehidupan sehari-hari.

Buku Insan Berkarakter Pancasila: Paradigma Baru Membumikan Pancasila dalam Perbuatan menjadi bahan bacaan yang cocok untuk menjawab permasalahan yang terjadi pada Pancasila saat ini. Memahami Pancasila dari wawasan dasarnya, melihat kandungan nilai-nilai yang terdapat pada Pancasila. Melihat Pancasila dalam segi hukum dan realita hubungan Pancasila dengan hukum saat ini. Tentu saja, wawasan dasar Pancasila tidak akan berguna jika tidak dipraktikkan. Buku ini juga menyajikan contoh aktualisasi pengamalan Pancasila, bagaimana menciptakan karakter Pancasila, membudayakan Pancasila di era digital. Tidak luput, pembaca juga dapat melatih diri sendiri mengamalkan Pancasila dalam perbuatan dengan menggunakan pancasilaist to do list di dalam buku ini.

Buku ini diharapkan dapat menjadi acuan masyarakat Indonesia dalam memahami, memaknai, serta melaksanakan Pancasila di kehidupan sehari-hari dan dapat memberikan manfaat bagi seluruh anak bangsa dan peminat pengembangan pendidikan karakter Pancasila di seluruh Nusantara.


Ketersediaan

M230187Perpustakaan PascasarjanaTersedia
M230188Perpustakaan PascasarjanaTersedia

Informasi Detil

Judul Seri
-
No. Panggil
320 SIL i
Penerbit Andi : Yogyakarta.,
Deskripsi Fisik
viii, 104 hlm; 23 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
978-623-01-1774-9
Klasifikasi
320
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
Ed. 1, Cet. 1
Subyek
Info Detil Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaXML DetailCite this